Kata “Astronot” berasal dari bahasa Yunani, yaitu astron dan nautis. Astron artinya bintang, sedangkan nautis artinya penjelajah. Astronot atau disebut juga dengan istilah Antariksawan. Nah, kalau dalam bahasa melayu Malaysia, Astronot disebut dengan Angkasawan. Astronot merupakan sebutan untuk orang yang sudah memenuhi pelatihan penerbangan antariksa untuk memimpin, menerbangkan, atau jadi awak pesawat antariksa.
Para astronot pergi ke luar angkasa untuk menjalankan misi tertentu. Misalnya Sally Ride dengan misi STS-7 di tahun 1983, Edwin Aldrin dengan misi Apollo 8 di tahun 1969, dan sebagainya. Astronot akan menetap di stasiun luar angkasa internasional (International Space Station) dan mengambil bagian dalam kegiatan eksperimen dan penelitian.
Syarat yang harus dipenuhi untuk menjadi astronot adalah memiliki daya tahan tubuh dan kesehatan serta mampu berbahasa Inggris. National Aeronautics and Space Administration (NASA) merupakan institusi terbesar yang menaungi pekerjaan ini. Di Jepang, Badan Eksplorasi Luar Angkasa Jepang (JAXA) melakukan rekrutmen astronot. Seseorang bisa menjadi astronot setelah melewati banyak seleksi dan latihan yang ketat.
0 komentar:
Posting Komentar